Jumat, 15 Mei 2015


Senin, 11 Mei 2015, merupakan hari bersejarah bagi pegiat TIK di lingkungan SMKN 10 Garut. Pada hari itu dikukuhkan pengurus angkatan pertama Komunitas TIK SMKN 10 Garut. Dengan demikian ini adalah Komunitas TIK di Garut kedua yang ditetapkan oleh pimpinan lembaga pendidikannya sebagai unit kegiatan / organisasi peserta didik, setelah Komunitas TIK Sekolah Tinggi Teknologi Garut. Ini adalah hasil kerja keras Resna Retnowati, salah satu tenaga pendidik di SMKN 10 Garut bersama tim program KPMI (Kelompok Penggerak Masyarakat Informasi) dari program studi Teknik Informatika STTG (Sekolah Tinggi Teknologi Garut). Di dalam sistem informasi KPMI tercatat ada 17 lembaga pendidikan sebagai PPMI (Pusat Pembangunan Masyarakat Informasi) tempat di mana Komunitas TIK beserta anggota KPMI nya berada.

  
Kepala Sekolah SMKN 10 Garut, H.Apip Saeful Bahri, S.Pd. MM. sangat mengapresiasi kegiatan ekstra kampus dalam bidang TIK di lingkungan sekolahnya dan membuka pintu kerjasama akademik dengan program studi Teknik Informatika STTG. Ketua program studi Teknik Informatika STTG yang juga merupakan Relawan TIK Garut dan ketua umum Komunitas TIK Garut menyambut baik kesempatan kerjasama tersebut dan akan mengupayakan adanya dukungan akademik bagi siswa siswi SMKN 10 Garut. 

Sebelumnya, sejumlah peserta didik SMKN 10 Garut turut serta dalam program KPMI. Mahasiswa Teknik Informatika STTG yang mengambil matakuliah IT (Information Technology) Volunteering diturunkan oleh dosennya selama satu semester di SMKN 10 Garut untuk memberikan pelatihan TIK dasar bagi mereka. Resna Retnowati, pembina KOMTIK SMKN 10 Garut mengatakan bahwa setelah peserta didiknya mengikuti pelatihan tersebut, mereka memiliki kemampuan yang lebih dari pada peserta didik lainnya. Hal ini menunjukan pentingnya kegiatan edukasi TIK dasar yang merupakan jenjang pertama yang harus dilewati anggota KPMI. 

Dalam kesempatan tersebut juga terjadi pertemuan antara kepala sekolah SMKN 10 Garut, ketua umum Komunitas TIK Garut / ketua program studi Teknik Informatika STTG, dan para pejabat di lingkungan Diskominfo (Dinas Komunikasi dan Informatika) Garut. Kepala bidang POSTEL, DR Deddy menyambut baik pendirian Komunitas TIK di SMKN 10 Garut. Beliau menyatakan bahwa Diskominfo Garut berkomitmen membina Komunitas TIK di Garut, terlebih Bupati Garut sekarang ini sedang mempersiapkan Garut Cyber City dengan pakar ITB - Prof. Dr. Suhono Harso Supangkat. Kepala sekolah SMKN 10 Garut berharap, keberadaan Komunitas TIK di sekolahnya dapat mendorong terciptanya keahlian dan kesempatan kerja bagi peserta didiknya. 
 


Ketua program studi Teknik Informatika mengatakan bahwa sekarang ini telah dikembangkan sistem informasi KPMI melalui penelitian yang dapat mempromosikan anggota KPMI sebagai pemilik keahlian TIK dasar yang dapat memberikan dukungan teknis pertama kepada masyarakat. Dengan sistem tersebut Diskominfo Garut dan Telkomsel selaku mitra program KPMI dapat menemukan dengan mudah anggota KPMI dan melibatkannya dalam program literasi di tengah masyarakatnya. Selain itu, ke depan, sistem ini akan dilengkapi etalase produk Komunitas TIK, yang mudah-mudahan dapat membantu anggota yang membuatnya terserap di industri. Program KPMI ini merupakan realisasi komitmen kerjasama program studi Teknik Informatika STTG dengan relawan TIK Indonesia tahun 2012 serta dengan Diskominfo Garut dan Telkomsel tahun 2015. 

 


0 komentar:

Posting Komentar